
Gadget Empire – Kemarin lalu perusahaan Vivo telah mengutarakan serangkaian produk teknologi inovatifnya selama 8 tahun terjun dalam bisnis Smartphone global, dan pada kesempatan yang sama perusahaan asal Tiongkok ini memberikan sedikit ungkapan kalau di tahun 2018 ini nanti bakal ada inovasi terbaru lagi. Dan ternyata untuk pernyataan tersebut kini sudah resmi dijawabnya melalui konfirmasi resmi kedatangan Vivo V11 Pro di Indonesia yang bakal membawa kemampuan/spesifikasi lebih mumpuni dibandingkan pendahulunya.
Belum lama ini Vivo telah resmi konfirmasi kehadiran V11 Pro yang masuk ke dalam V-Series terbarunya di Pasar Indonesia. Hal ini sendiri diungkapkan melalui akun resmi Instagram, Twitter serta laman Facebook kemarin (20/08). General Manager for Brand and Activitation Vivo Indonesia, Edy Kusuma juga menegaskan bahwa jika memang benar, V11 Pro bakal menjadi seri terbaru dari Vivo Indonesia yang segera diresmikan ke pasar. Selain itu, smartphone ini juga menjadi salah satu milestone teknologi sekaligus fitur inovatif Vivo yang berguna untuk memenuhi kebutuhan konsumen global termasuk Indonesia sebagai salah satu market penting Vivo.
Jika kita ketahui berdasarkan gambar yang diunggah, Vivo Indonesia telah memberikan konfirmasi mengenai sejumlah fitur dan gambaran desain V11 Pro. Yang mana, smartphone ini memiliki layar penuh bezel-less dengan area penempatan kamera serta audio yang lebih kecil, sehingga sisi atas layar menjadi lebih lapang dibanding Vivo V9. Selain itu, gambar tersebut juga memperlihatkan ikon sidik jari di bawah layar, yang aartinya V11 Pro bakal memiliki sensor In-Display Fingerprint.

Sumber Image Vivo
Bukan hanya demikian, baru-baru ini sejumlah Tech Reviewer juga telah memperlihatkan desain belakang smartphone yang menggunakan identitas Vivo. Selain tampil berbeda dengan warna kontemporer, smartphone tersebut juga menunjukkan panel sidik jari di bagian belakang layaknya V-Series pada umumnya. Hal ini sendiri sesuai dengan pernyataan bahwa Vivo bakal lebih fokus ke fitur kamera, desain, keamanan serta prosesor dalam pengembangan produk terbarunya di Indonesia.
Kendati demikian, dapat dipastikan bahwa smartphone ini bakal menjadi perangkat dengan inovasi terbaru serta paling utama di Indonesia, meskipun Edy belum juga memberitahukan kapan smartphone ini diluncurkan, spesifikasi yang diusungnya serta banderolan harga untuk V11 Pro. Edy juga menegaskan bahwa mereka belum bisa memberikan informasi lebih lanjut, sehingga konsumen bisa menunggu rangkaian kejutan dari Vivo V11 Pro yang akan terus diungkap dalam beberapa pekan ke depan.
Video Pilihan Gadget Empire Indonesia:
Facebook
Twitter
Instagram
YouTube
RSS